Skip to content

5 Kuliner Olahan Alpukat Yang Extraordinary di Kota Medan

[youtube https://www.youtube.com/watch?v=gtFbhpLsWdM%5D

Berawal dari rasa penasaran akan makanan alpukat, kami pun menjajal beberapa pegiat kuliner alpukat kota Medan. Alhasil kami berhasil kumpulkan beberapa list kuliner dengan bahan dasar alpukat yang menurut kami cukup outstanding dan mewakili kuliner alpukat di Medan secara umum. Termasuk Pokat Kocok di Simpang Glugur yang fenomenal banget (hingga ke media nasional).

So, apa saja sih kuliner berbahan alpukat yang kita kunjungi? Apa saja fakta menarik di balik buah alpukat? Simak 5 lokasi kuliner alpukat berikut ini.

Avocado Coffee Float – Macehat Coffee

Macehat Avocado Coffee Medan DSCF5669

First of all, kalau ngomongin tentang alpukat pantang banget untuk lewatin menu yang satu ini. Gue rasa hampir seluruh penduduk Wakanda, ehm, maksudnya Medan tahu yang namanya Macehat dan juga menu andalannya Avocado Coffee Float.

Macehat sebenarnya adalah coffee shop yang dari namanya sih udah ketebak fokusnya adalah di kopi. Sampai suatu saat, ada masa di Medan ketika buah alpukat menjadi booming banget dan lagi tenar-tenarnya, why not Macehat juga develop sesuatu yang menggunakan alpukat. Lahirlah Avocado Coffee Float.

Macehat Avocado Coffee Medan DSCF5678
Avocado Coffee Float

Claimed to be their best-seller product, menu wajib di Macehat ini menawarkan rasa yang tidak bikin eneg. Perpaduan pahitnya kopi espresso dengan rasa manis alami dari alpukat serta diberi toppings coklat bubuk, coklat cair, meses dan dilengkapi dengan es krim rasa coklat juga. Mix it all and they tasted so much balanced.

Macehat Coffee Shop
Jalan Karo No 20
Buka: 10.30 – 18.45

Avocado Devil Roll Cake – Affinois

Affinois Avocado Devil DSCF5742

Affinois memang terkenal unik dan berbeda dengan brand kue tradisional lainnya di Medan. Berbeda dengan resep lagis legit yang banyak memakai aroma rempah pada umumnya, Lapis Legit Affinois menonjolkan aroma roombutter, memakai lebih banyak kuning telur, dan bereksperimen dengan beragam rasa dan tekstur yang lebih digemarin anak muda.

Enough with Lapis Legit story, kali ini kita mau bahas tentang Bolu Gulungnya. Devil Avocado Roll Cake. Bolu gulung dengan campuran adonan yang menggunakan bubuk Black Charcoal berhasil dikawinkan dengan filler berbahan blended avocado yang warnanya cenderung putih.

Affinois Avocado Devil DSCF5734

Kenapa putih? Karena warnanya ini bener-bener tergantung dari supply buah alpukat yang didapat oleh Affinois. Bisa jadi supply yang didapat berwarna hijau pekat atau justru berwarna hijau pucat. Lalu, alpukat yang sudah dihaluskan dicampur lagi dengan cream yang berwarna putih, sehingga warna asli dari alpukat jadi tidak terlihat lagi pada filler bolu gulungnya.

Affinois Avocado Devil DSCF5718
Affinois Avocado Devil DSCF5737

Go get a roll, have them cooled and enjoy!

Affinois
Jalan Mojopahit No 12E
Buka: 09.00 – 18.00

Pancake Alpukat – Sari Laut Nelayan

Nelayan Pancake Durian DSCF5791

Restoran Nelayan? Hampir seluruh manusia di Medan sudah pada tahu. Termasuk Pancake Alpukat dari restoran ini. Sebelumnya Nelayan menyediakan tiga varian rasa pancake yang berbeda, Durian, Alpukat dan Mangga. We don’t know why (and we didn’t ask), Pancake Mangganya sudah discontinued alias tidak dijual lagi. Padahal menu Pancake Mangga cukup dikangenin oleh salah satu dari tim kami. Let’s move on, shall we?

Nelayan Pancake Durian DSCF5818

Gue lebih setuju ini bahasanya “makan alpukat dengan topping pancake” instead of “makan pancake dengan filler alpukat”. Kulit pancake yang digunakan bener-bener tipis, bahkan tidak begitu terasa ketika sudah mendarat di lidah. Rasa manis dari krim dan alpukat yang lebih dominan dari segi rasa dan jumlahnya menutupi si kulit pancakenya itu sendiri. Personally, gue puas dengan pancake alpukatnya. Kamu bisa lihat sendiri betapa tipisnya kulit pancake ini di foto di bawah.

Nelayan Pancake Durian DSCF5805

Bisa dibilang 99% krim alpukat dan 1% kulit pancake kalau boleh gue simpulkan dengan asumsiku pribadi. Membuat pancake alpukat ini juga gampang-gampang sulit. Kalau kamu ada nonton video 5 Top Makanan Alpukat Medan, maka kamu akan tahu kalau kesulitannya berada pada pemilihan buah alpukat itu sendiri. Ada syarat khusus seperti tidak boleh yang berserat dan tidak boleh yang terlalu keras ataupun lembek. Well I think, you should give it a try if you haven’t, mate!

Sari Laut Nelayan
Jalan Putri Merak Jingga
Buka: 10.00 – 14.30; 17.30 – 22.00

Le Avochoco Supreme – Le Chic Bakehouse

Le Chic Bakehouse DSCF5697

Meski outlet Le Chic Bakehouse yang berada di Jalan S. Parman simpang Jalan Karo ini baru diresmikan beberapa waktu lalu, Le Chic Group sendiri termasuk pemain lama di bidang F&B Medan. Tak tanggung-tanggung, Le Chic sendiri sudah mulai memenuhi kebutuhan desserts masyarakat Medan sejak 1999. Termasuk menyediakan produk mereka untuk coffee shop seukuran Starbucks pada masanya (sekitar 2004), dan produk inilah yang akan kita bahas di sini.

Le Chic Bakehouse DSCF5709
Le Avochoco Supreme

Avocado Mousse atau sekarang telah berganti nama menjadi Le Avocado (Le Avochoco untuk yang ukuran “whole cake”) merupakan produk best-seller dari Le Chic. Gue pribadi sangat yakin menu ini pantas menyandang gelar tersebut. Teksturnya yang melt-in-mouth membutuhkan kemampuan khusus untuk membuatnya. Tidak mudah membuat desserts seperti ini.

As they claimed, kalau kamu menemukan menu serupa dengan tekstur serupa di luar dari Le Chic, chef yang membuatnya merupakan chef dari Le chic yang hengkang atau hijrah. Sehingga menyebarkan menu Avocado Mousse ini. ‘Cause they are the first to invent this menu in Medan (as they claimed too).

Le Chic Bakehouse DSCF5706

Terlepas dari itu, gue rasa worth it banget untuk sekedar menghabiskan tea-time atau weekend di Le Chic Bakehouse yang menawarkan suasana dine-in yang nyaman sambil menikmati Le Avocado ini.

Le Chic Bakehouse
Jalan S. Parman simpang Jalan Karo
Buka: 09.00 – 22.00

Es Pokat Kocok – Pokat Kocok Barokah

Pokat Kocok Barokah HM Joni DSCF5837

Gerai yang awalnya berjualan dengan gerobak di sekitar Stadion Teladan berhasil membuktikan dirinya untuk survive di tengah persaingan Pokat Kocok di Medan dengan membuka sebuah toko yang berada di Jalan HM Joni.

Secara pribadi, Es Pokat Kocok dengan Gula Merah cukup jarang gue dengar. Begitu pula dengan Pokat Kocok yang diberi topping Es Krim. Since Pokat Kocoknya ada diberi pemanis tambahan, gue cuma bisa bilang segelas penuh Pokat Kocok Es Krim atau Pokat Kocok Gula Merah ini lebih ke sweet-based blended avocado.

Pokat Kocok Barokah HM Joni DSCF5835
Pokat Kocok Barokah HM Joni DSCF5828

Untuk harganya yang terjangkau dan rasanya yang cukup menenangkan dahaga di saat terik, gue rasa masih worth untuk gue kunjungi. But, to be honest, nothing else more special from this outlet.

Pokat Kocok Barokah?
Jalan HM Joni, seberang Museum Sumatera Utara
Buka: 11.00 – 23.00

Itu dia 5 lokasi kuliner dengan bahan dasar alpukat yang kami kunjungi di Medan. Yang mana yang menjadi favoritmu?

Atau kalau ada rekomendasi kuliner alpukat yang kamu ingin MaMa kunjungi, beri komentarmu di bawah ya!^^

3 thoughts on “5 Kuliner Olahan Alpukat Yang Extraordinary di Kota Medan”

Comments are closed.

Discover more from Makanmana

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading