Skip to content

Rekomendasi 5 Spot Nongkrong Unik di Medan, Salah Satunya Brand Kenamaan dari Jakarta!

Seandainya sekarang ada yang ngajak kalian hangout ke cafe, apa yang duluan terlintas di pikiran? Apakah aneka menu makanan dan minuman yang eye-catching, atau malah tempatnya yang Instagrammable? Atau malah keduanya?

Bagi MaMa sendiri (pastinya sebelum ada artikel ini), yang langsung terlintas di pikiran adalah tempat yang luas, interior monokrom yang minimalis, serta beberapa penghijauan yang sedikit kontras. Tak jarang juga, penerangan yang lebih minim turut memberikan nuansa tenang.

Tipikal cafe seperti itu memang terasa tenang banget, cocok buat WFC atau sekedar nyantai. Tapi, sesekali kalian pengen nggak sih nongkrong di cafe yang punya konsep berbeda, yang mungkin nggak pernah terpikirkan sebelumnya? Jika iya, yuk segera scroll sampai bawah!

1. Lucy In The Sky

Udah hits duluan di Jakarta, kini Lucy In The Sky juga hadir di Medan! Berkonsep bohemian garden, tempatnya yang luas, penerangan yang lebih minim, serta live music dan DJ bikin pengunjung betah berlama-lama di sini. Aneka cocktail, mocktail, serta makanan nusantara, oriental, hingga western juga turut membuat tempat ini cocok sebagai weekend spot. Setelah kenyang, ada photo booth buat mengekspresikan diri!

Lucy In The Sky Medan

Alamat: Jl. Kejaksaan No.17, Kec. Medan Petisah
https://maps.app.goo.gl/eXeMYC6XmZQkz6rL9
Jam Operasional: 11.00-02.00 (Senin-Jumat); 11.00-03.00 (Sabtu-Minggu)

2. Paulownia

Dominasi warna hijau tosca dan merah langsung memberikan kesan oriental yang mendalam, serasa berada di dalam gedung imperial Chinese. Di bagian tangga, dinding emas bercorak merah dan hiasan bunganya juga memberikan kesan mewah dan elegan. Di sini, kalian bisa rileks sambil menikmati aneka kuliner khas Peranakan dan Chinese, tentunya dengan presentasi yang memanjakan mata.

Paulownia

Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.110A, Kec. Medan Polonia
(belakang gedung Istana Koki)
https://goo.gl/maps/TjXHB26wzAv1Tb2QA
Jam Operasional: 08:00 – 22:00

3. Jilid Satu

Kalau umumnya cafe di Medan hanya mengusung satu konsep, Jilid Satu langsung mengusung dua konsep berbeda! Lantai satu mempunya vibe yang lebih dark dan moody, dengan dominasi warna hitam dan kuning. Meskipun begitu, keseluruhan interiornya tetap tampak elegan. Sedangkan untuk lantai dua, dinding berwarna putih dan perabotan kayu justru memberikan kesan hangat dan homey.

Jilid Satu

Alamat: Jl. KH. Zainul Arifin No.127, Kec. Medan Polonia
https://maps.app.goo.gl/Gxuij6Ap7CiDVaad8
Jam Operasional: 10.00-22.00

4. Two Odd Souls

Cafe yang masih terbilang baru ini menyajikan suasana ala modern Korea yang minimalis nan tenang. Bagi yang suka melihat pemandangan, area outdoor-nya juga nyaman banget sambil ditemani angin sore. Untuk nuansa yang berbeda, lantai dua terdiri dari seating bar, minuman beralkohol, dan keseluruhan suasana yang lebih elegan. Makanan yang disajikan juga terinspirasi dari modern Korean cuisine!

Two Odd Souls

Alamat: Jalan Cemara Asri Boulevard Blok H-1 No. 145, Kec. Percut Sei Tuan
https://goo.gl/maps/CSU33FNeHV9Y9j6Z7
Jam Operasional: 08:00 – 22:00

5. Sasadakopi Roastery

Tempat ini dulunya berupa rumah tua yang kini disulap menjadi coffee shop bernuansa industrial minimalis. Meskipun begitu, banyaknya pepohonan serta tanaman hias, ditambah lagi dengan aneka perabotan klasik berwarna coklat tua menambah suasana tenang dan asri. Bagian luar yang sejuk juga cocok sebagai tempat nongkrong sampe sore! Fix, bagian outdoor di bawah pohon rindang ini jadi spot favorit MaMa di sini!

Sasadakopi Roastery

Alamat: Jl. Sei Bahorok No.21, Kec. Medan Baru
https://goo.gl/maps/ppxQ427nfqTwJZUQ9
Jam Operasional: 07:00 – 23:00

Semakin hari, sepertinya pengusaha cafe di Medan semakin kreatif dan berani berbeda dibanding satu sama lain!

Ada lagi cafe yang menurut kalian lebih unik daripada lima tempat yang MaMa spill di atas?

Leave a Reply