Skip to content

Konro Baba (Closed)

  • 2 min read
  • by
Konro Baba

Alamat: Jalan K.L. Yos Sudarso Komp. Hock Lie Mas No. 4D
Tel: 061-6632181
Jam buka: 11.00-22.00
Harga: Rp.25.000

Beberapa minggu lalu kami mampir ke Konro Baba, restoran yang menyajikan makanan khas Makassar Konro. Konro atau ribs atau iga ialah satu2nya sajian yang ditawarkan restoran ini. Hadir dengan 2 hidangan, sup konro dan konro bakar. Apabila anda memesan sup konro, maka daging yang telah direbus itu disajikan bersamaan dengan sup yang keliatan coklat gelap, kaya akan bumbu dan rempah. Sekilas mirip dengan sup rawon, namun pasti beda rasanya.

Konro bakar ialah menu yang kami pesan waktu itu. Daging yang telah direbus sebelumnya dibawa ke atas panggangan dan dibakar selama beberapa menit, sehingga dagingnya lebih renyah dan wangi, kemudian disirami saus kacang, dan disajikan bersama dengan sup kosong dan nasi putih. Secara keseluruhan makanan ini memang memanjakan lidah, namun apa yang kurang disini ialah presentasi makanan tersebut. Akan lebih baik dan appetizing apabila diselingi dengan ragam sayuran seperti timun, tomat, dan selada.

Bagi anda pecinta beef, Sup Lembu Kenari juga tidak boleh dilewatkan.

4 thoughts on “Konro Baba (Closed)”

  1. Well…. taste good tapi daging yg dipake kurang FRESH keliatan dari tumpukan lemak yg telah menguning warnanya

  2. saya setuju rasanya memang sangat nikmat, belum ada yang seperti ini di medan,yang belum pernah mencoba rugi degh, sukses konrobaba!!!!

  3. memang rasanya cukup menggugah selera dan iganya lumayan besar.. cuman takutnya dalam jangka waktu 6 bulan kedepan porsinya dikurangi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *