Skip to content

Kangen Bali? Ini 11 Menu di Pondok Jimbaran Buat Melepas Rindu!

  • by

Selain terkenal karena pantainya yang memukau dan bangunan candi yang memegang banyak sejarah, kuliner juga menjadi salah satu faktor yang membuat Bali digemari sebagai destinasi liburan dan pariwisata.

Pondok Jimbaran merupakan restoran bernuansa Bali yang berlokasi di Jalan Babura Baru. Named after one of the most famous areas in the island, Pondok Jimbaran turut menghadirkan berbagai macam hidangan khas dari sang Pulau Dewata di Kota Medan yang dapat dinikmati sambil ditemani suasana Bali yang merias seisi restoran.

Sesampainya di sana, kami langsung disambut oleh payung adat Bali (yang biasa disebut Tedung atau Pajeng) dan arsitektur khas Bali yang bentuknya hampir mirip dengan Gates of Heaven di Pura Lempuyang yang bertindak sebagai pintu masuk.

Secara keseluruhan, restoran ini terbagi menjadi tiga area utama yang saling terhubung dengan batu tapakan dan dikelilingi oleh tanaman serta pepohonan yang asri dan terawat. 

Di sebelah kiri, terdapat semacam fish market dimana pengunjung bisa membeli atau memilih ikan yang akan dimasak sesuai pilihan mereka secara langsung. Ikan-ikan ditempatkan di dalam sebuah akuarium yang terbuat dari kaca dan diisi oleh kepingan es batu untuk menjaga kesegaran ikan. Jalan beberapa tapak dan di situlah dapur mereka.

Di sebelah kanan adalah dimana pengunjung bisa menikmati hidangan mereka dengan suasana semi-outdoor maupun outdoor yang terletak di depan dan di belakang restoran. Pemilihan interior restoran ini sungguh mencerminkan Pulau Bali, mulai dari warna coklat tua yang mendominasi, pemakaian Kain Poleng (salah satu kain khas Bali) dengan aksen emas sebagai dekorasi yang diikatkan pada tiang-tiang restoran, serta arca/patung Bali dan air mancur yang berada di belakang, lebih tepatnya di dekat meja makan outdoor.

Fasilitas ruang VIP yang disediakan oleh Pondok Jimbaran terletak di bagian paling belakang restoran dan terdiri dari tiga “rumah”. “Rumah” yang saling berhadapan bisa menampung sekitar 20-30 orang, sedangkan “rumah” yang berada di tengah bisa ditempati hingga 100 orang. Cocok untuk acara ngumpul, ruang VIP di Pondok Jimbaran cukup spacious dan dilengkapi dengan AC.

Sebelum menikmati makan malam, kami memesan Hot Matcha Latte dan juga Iced Caramel Latte yang cocok menjadi pendamping nugas, kerja, atau sekedar nongkrong bareng temen-temen maupun keluarga. Siapa bilang hangout harus ke kafe mulu? Di Pondok Jimbaran juga ada minuman kopi-kopian!

Langit yang kian menggelap membuat suasana Bali di Pondok Jimbaran semakin terasa. Beberapa lampu kuning keemasan menerangi restoran dan kami diiringi oleh suara percikan air mancur dan alunan musik gamelan Bali. Untuk makan malam, kami memesan sebelas menu.

1. Sate Lilit (IDR 50k)

Karena kita berada di restoran ala Bali, tentu kita tidak boleh melewatkan hidangan satu ini, yang memang sudah terkenal sebagai makanan iconic khas Bali. Daging ayamnya halus, agak manis, dan sedikit pedas. Aroma dari batang serainya juga dapat tercium samar-samar.

2. Lobster Goreng Mentega (IDR 60k/ons)

Berbeda dari potongan menu lobster pada umumnya, daging lobster yang ini lebih besar. Aroma menteganya bercampur harmonis dengan beberapa condiments yang ada di hidangan ini seperti bawang bombay dan paprika, dan rasa menteganya juga langsung keluar ketika dagingnya dikunyah.

3. Udang Galah Bakar Bumbu Jimbaran (IDR 50k/ons)

Bumbu dan teknik memasak yang digunakan untuk hidangan ini kurang lebih sama dengan menu Ikan Kambing-Kambing Bakar Bumbu Jimbaran yang juga kami santap malam itu. Tidak pelit, bumbunya benar-benar melumuri daging udangnya yang terlihat segar dan masih terasa sedikit manis alami.

4. Rajungan Goreng Lada Hitam (IDR 30k/ons)

Rajungan Goreng Lada Hitam menjadi salah satu menu yang diminati malam itu. Rajungannya tidak alot ketika digigit, dan bumbu lada hitamnya harum dan berbaur indah dengan rajungannya. Rasa lada hitamnya juga pas, tidak terlalu pedas atau peppery di tenggorokan.

5. Kepah Bakar (IDR 70k/porsi)

Menu yang satu ini bisa membangunkan selera makan. Rasa manis dari bumbu yang dipakaikan pada daging kepah langsung menghias lidah pada suapan pertama, kemudian perlahan-lahan berubah menjadi rasa pedas yang nikmat. Daging kepahnya juga lembut tapi masih ada tekstur chewy at the same time.

6. Cumi Goreng Tepung (IDR 65k)

Tidak jauh beda dengan cumi goreng tepung pada umumnya, rasanya cukup gurih, renyah saat digigit, dan dagingnya juga empuk dan tidak alot. Dicocol dengan beberapa pilihan sambal yang diberikan definitely brings the flavor up a notch.

7. Ikan Kambing-Kambing Bakar Bumbu Jimbaran (IDR 25k/ons)

Personally, this is one of my favorites. Karena dibakar, terdapat aroma smoky yang cukup semerbak ketika hidangan diletakkan di atas meja. Daging ikannya tebal, matang sempurna, dan bumbunya juga gurih dan flavorful. 

8. Udang Kelong Saus Jimbaran (IDR 180k/porsi)

Dimasak dengan saus Jimbaran, udang kelong yang kami pesan ini rasanya tidak jauh berbeda dengan menu-menu lainnya yang didandani bumbu Jimbaran, hanya saja rasa pedasnya lebih mild dan toned down

9. Sop Pindang Ikan (IDR 55k)

Warna kuning kuahnya hampir mirip dengan kuah soto, tapi rasanya berbeda. Kalau tipikal kuah soto cenderung creamy karena pemakaian santan, yang ini lebih ringan dan juga sedikit lebih asin. Wangi rempah-rempah yang digunakan juga cukup harum, dan tambahan mentimun membuat sup ini menyegarkan.

10. Cah Genjer (IDR 35k)

First impression, cah genjernya bener-bener terlihat menggiurkan. Warna hijau dari genjer dan merah dari cabenya cerah, menandakan penggunaan bahan-bahan yang segar and it’s very pleasing to the eyes. Dan benar saja, kombinasi sensasi pedas dan aftertaste pahit yang ringan dari genjer membuat hidangan yang satu ini sulit untuk dilupakan.

11. Ayam Timbungan (IDR 200k)

Sesuai dengan namanya, ayam dimasak di dalam bambu dengan durasi yang lama dan diberikan bumbu khas Bali. Daging ayamnya sangat lembut sehingga mudah untuk dipisahkan dari tulangnya, dan bumbunya juga meresap. Dilahap bersama nasi dan sambal kecap yang disediakan membuat rasa ayamnya jauh lebih lezat.

Kalau mau datang ke Pondok Jimbaran rame-rame, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu ya!

Pondok Jimbaran

Alamat: Jl. Babura Baru No. 47
Jam Buka: 11.00 – 22.00
No. Telp: 0811646856
Maps: https://goo.gl/maps/UMCryuSeAvXspgJT7

2 thoughts on “Kangen Bali? Ini 11 Menu di Pondok Jimbaran Buat Melepas Rindu!”

  1. ini yg dulu namanya “Restoran Jimbaran Ikan Bakar” yg prnh direview sma MaMa jga, sama kah??

Leave a Reply