Skip to content

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk

Sudah exist 10 tahun lebih

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Depan Warung Sop Kambing Datuk

Sop Kambing Datuk ini sebenarnya sudah memiliki image yang lumayan terkenal di area Sunggal. Pada awalnya, Sop Kambing Datuk sempat berjualan di Tebing Tinggi sebelumnya akhirnya mereka pindah ke Medan. Di Medan sendiri, mereka pertama kali membuka lapak di Jalan Gatot Subroto kemudian beberapa tahun kemudian pindah ke Jalan Gagak Hitam.  

Walaupun tidak lagi berada di Jalan Gatot Subroto yang lebih terekspos, Sop Kambing Datuk ini masih tetap eksis dan semakin dikenal. Saking terkenalnya, ada banyak orang dari luar kota yang datang ke tempat ini buat menikmati Sop Kambing Datuk!

Panas tidak jadi masalah!

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk

Matahari yang terik dan cukup panas menyinari sepanjang jalanan yang aku lalui untuk sampai ke Warung Sop Kambing Datuk ini. Terletak di sebarisan deretan ruko yang tidak begitu panjang, Sop Kambing Datuk berada pas di samping tanah kosong yang cocok dimanfaatkan sebagai tempat parkir. 

Dengan model ruangan yang lebih terbuka, tempat ini cukup meredakan hawa panas yang sempat menyelimutiku sampai keringatan. Beruntung, di saat kunjungan kami, lokasi ini cukup sepi. Jadi, kami bebas memilih tempat duduk.

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Ada dua stall sterling; satu untuk Sup; satu lagi untuk soto, gulai (yang berbasis santan)

Mungkin ada yang berpikir, emangnya cocok ya makan sop yang panas di hari yang panas yang bikin keringat meleleh? Well, jawabannya bisa-bisa aja. Kenapa nggak, gitu loh? 

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Gabungan dua ruko dengan desain simpel dan rapi; tempatnya bersih.

Diiringi sapuan angin yang berhembus ringan, kami pun memesan tiga macam makanan; Sop Kambing Datuk, Sop Iga Kambing, dan Kari Kambing

P2240589
Full menu on the table

Sembari menunggu makanan kami dibuat, aku pun berjalan ke area sterling depan dimana semua proses persiapan makanan dilakukan. Pak Ian yang sudah memasuki 1 tahun bekerja di tempat ini pun menjawab pertanyaan-pertanyaanku dengan sabar. 

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
List menu Sup Kambing Datuk berserta harga.

Biasanya, dalam satu hari Sop Kambing Datuk bisa menjual sekitar 9kg daging kambing atau sebanyak dua keranjang seperti foto di bawah. Nah, disini, semua lauknya pre-cooked alias sudah dimasak terlebih dahulu. Sama seperti kebanyakan rumah makan di Indonesia, semua makanan yang sudah dimasak pun ditata rapi di atas piring agar gampang diambil.

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Kepala Kambing

Makanan yang ditata pada etalase ditutupi oleh plastic wrap supaya nggak kena debu dan nggak dihinggapi lalat. I like it! Itu artinya mereka memiliki niat lebih dalam memperhatikan kebersihan makanan mereka. Effort untuk higienitas di sini pantas diapresiasi.

Terlena dengan aroma sup kambing yang gamey

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Sop Kambing Datuk (IDR 45K)

Aku pun kembali ke meja makan untuk menyantap semua hidangan yang menggugah selera. Jujur saja, nasinya dinanak dengan air yang mungkin lebih sedikit karena nasi terasa sedikit kering. Eits, tunggu dulu! Setelah disiram dengan supnya, tekstur nasi terasa lebih pas ketika dikunyah.

Sop Kambing Datuk ini memiliki basis kuah yang berwarna kuning kemerahan yang cukup memikat mataku. Warna ini didapatkan dari campuran tomat dan wortel yang di blender menjadi puree sebelum di masak dengan kaldu kambing. But wait, that’s not all!

Ada tambahan rempah-rempah rahasia yang dimasukkan ke dalam sup ini yang membuat overall taste sop ini lebih mengena di lidah. Untuk aku yang biasa aja atau nggak sensitif dengan bau kambing, menurut aku daging kambing di sini nggak bau sama sekali. Katanya sih, itu rahasia Chef-nya!

Sekan berbanding lurus dengan warna kuahnya yang merah, rasa Sop Kambing Datuk ini terasa pedas manis. Untuk yang gila cabe, mungkin ini bukanlah tantangan buat kalian, karena pedasnya bahkan tidak membuatmu akan bergeming, setidaknya menurutku.

Runner-up: Sup Iga Kambing

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Sup Iga Kambing (IDR 40K)

Walaupun menu paling utama sekaligus paling populer itu Sop Kambing Datuk, menu yang satu ini adalah menu yang memenangkan posisi runner-up versiku. Katanya sih SOP IGA, tapi justru lebih banyak daging dibanding tulang.

Sop yang satu ini menurut aku taste profile-nya mirip dengan salah satu masakan korea favoritku, Sundae Guk (순대국). Sundae lebih dikenal dengan sebutan ‘blood sausage’ yang terbuat dari jeroan hewan (biasanya Sapi) dan darah yang di campur lalu di masukkan ke kulit sosis dari usus. Nah, ‘Guk’ berarti ‘sup’. Sundae Guk secara singkat berarti Sup Sosis Darah. 

Nah, yang membuat aku menyamakannya dengan Sundae Guk adalah Sop Iga Kambing ini memiliki basis rasa yang cenderung asin dan gurih. Bahan sop-nya termasuk mendasar, yaitu potongan kentang dan wortel yang direbus bersama tulang dan daging kambing.

Aroma daging kambing pun berhasil dihilangkan melalui proses pemasakan yang menggunakan rempah-rempah tersendiri yang pada akhirnya merembes ke dalam daging.

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Pakai sambal cabe kecap mereka memang bets banget!

Sop Kambing mereka itu dimasak dari jam 8 pagi sampai jam 10 pagi (2 jam) untuk membuat tekstur daging jadi empuk. Tidak saya tanyakan kenapa jam pemasakannya sespesifik itu. Namun, dagingnya sangat lembut dan mudah sekali terlepas dari tulangnya.

Personally, untuk seseorang sepertiku yang lidahnya lebih cocok dengan rasa asin, aku lebih jagokan Sop Iga Kambing. Dagingnya sangat lembut, gampang ditarik dan mudah dikunyah.

Nyaman banget deh di perut (dan hati)!

Just Another Good Spot in Sunggal, Sup Kambing Datuk
Buat yang mau beli pulang juga bisa~

Kalau kalian sedang berada di daerah Sunggal, mungkin kalian bisa cobain Sup Kambing yang satu ini! Put it on your visit list for sure!

Sop Kambing Datuk

Jl. Gagak Hitam No.96, Sei Sikambing B, Medan Sunggal
Telp: 0821-6163-7376
Jam Buka: 12 PM – 12 AM (Jumat jam 1:30PM buka)
Lokasi: https://goo.gl/maps/cLCrNbe7qu92

Discover more from Makanmana

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading