Skip to content

Sambal Ikan Warung Pak Jamal, Hidden Gem Legendaris di Brayan!

Kalau di tengah kota Medan ada Nasi Lapau Bang Des yang membuat kami masuk ke gang demi seporsi nasi, maka di Brayan ada Warung Jamal. Oleh warga sekitar, warung ini lebih familier dengan sebutan Warung Jamal atau Wak Jamal.

Warung yang sekarang terletak di Lorong XIX Jln. Pertahanan ini dulunya beroperasi di Pajak Palapa. Lokasi barunya tersembunyi dan agak sulit ditemukan, apalagi buat yang tidak pernah ke sini. Setelah masuk ke lorong, jalan terus sampai kalian menemukan rumah dengan dinding yang di cat kuning dan biru.

Meskipun terletak jauh di dalam gang, tempat ini tidak pernah sepi pelanggan.

Warung Jamal sudah berjualan sejak 50 tahun yang lalu. Pelanggan mereka pun kebanyakan adalah generasi senior yang merupakan pelanggan setia Warung Jamal dari dulu.

Masuk lorong ke Warung Jamal, khusus demi Ikan Sambalnya!

Warung Jamal ini sekilas mirip dengan warung nasi pada umumnya. Yang membuat mereka berbeda adalah Ikan Sambalnya yang gurih dan pedas.

Sambalnya banyak banget!

Ikannya digoreng sampai kecokelatan, kulitnya tampak garing dan kering. Sambalnya tipe sambel uleg kasar yang penuh dengan cabe merah. Warnanya yang merah mengkilat langsung membuat saya lapar.

Pelanggan yang datang biasanya juga memesan Sambal Ikan ini.

Buat pendekar pedas, boleh minta extra sambal biar makin mantul!

Seporsi nasinya sudah ditemani dengan Sambal Kacang Teri, Tauco, dan Timun.

Selain Ikan Sambal, masih ada banyak pilihan lauk di sini, seperti Ayam Goreng, Ayam Gulai dan Rendang Sapi.

Buat kalian yang kepingin makan tapi #dirumahaja, boleh pesan lewat ojol juga karena available di GoFood.

Warung Pak Jamal

Alamat: Jl. Pertahanan, Lorong XIX Brayan
Jam Buka: 10.30-15.00 (Tutup Senin & Selasa)
#Halal
Lokasi: https://gofood.link/a/yM9njoy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *