Skip to content

Mie Awai Lama

  • by

Alamat:
Jalan S.Parman kompleks MBC (sebelah SMU St. Thomas 1)
jalan wahidin no4G
Jam Buka: 07.00 – 22.00
Harga: Rp.13.000(approx)

MIE seakan tidak ada habisnya dibicarakan di Medan. Makanan dengan bahan dasara tepung ini ternyata merupakan salah satu makanan yang paling banyak dijajakan di sekeliling kota selain nasi. Yang perlu diketahui, terdapat sangat banyak jenis mie di kota Medan, jadi tidak bisa hanya disebut simply Bakmi (seperti di Jakarta). Sebut saja beberapa yang terkenal seperti Mie Tiong Sim, Mie Ayam Kumango, Mie Hokkien, dan lain sebagainya.

Salah satu yang menjadi gerai wajib kunjung adalah Mie Awai yang awal mulanya dikenal berasal dari kota Pematang Siantar. Dan sejak dibukanya gerai di Medan, pengunjung seakan tidak pernah berhenti meramaikan gerai ini. Mie Awai terkenal dengan mie keriting yang khas dan aroma kaya rempah yang khas. Selain itu tekstur mi juga lembut karena kuah campuran mie yang bening. Tentu saja selain daging dan sayur, mie Awai juga dilengkapi pangsit rebus sebagai pelengkap.

Selain mie, disini juga dijual bihun dan nasi kari ayam. Bagi kami, ini salah satu mie yang bisa mewakili kota Medan dan Pematang Siantar. Selamat mencoba!

12 thoughts on “Mie Awai Lama”

  1. Mie yg di Medan emang enak enak yah. Gue di Sg kepikiran terus mie di Medan hehehe Jadi laper nih

  2. Mienya menurut w biasa, yg lebih enak tuh mie karinya 20r/porsi. Lebih mahal 6r dari mie kuahnya! Mahal dikit karna penuh dengan daging ayam!

  3. waduhh udah lama banget ga makan mie awai 😀 terakhir makan 3 tahun lalu pas balik medan hihihi….ngilerrrrrrrrrrrrr

  4. hmmm nyam nyam nyammm mie nya asikk deh .
    tadi siang baru makan mie juga >> mie Bangka Amin di MangDU , enak juga seh ! .waahh mie emang ga abis2 dibicarakan .

Comments are closed.

Discover more from Makanmana

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading